7 Tips Cara Merawat Kulit Bayi Halus & Tidak Kering

Tips Merawat Kulit Bayi Kering - Bayi memiliki kuliy yang sensitif dan sangat lembut namun rentan dengan berbagai gangguan, oleh karena itu kita sebagai orang tua harus merawatnya dengan baik agar kulit bayi tetap lembut halus dan sehat. Tentu kita sebagai orang tua tidak ingin melihat anaknya memiliki kulit yang tidak sehat kan, semua orang tua menginginkan yang terbaik. 

Merawat Kulit Bayi


Semua orang tua , khususnya sang Bunda selalu mengupayakan segala sesuatu yang berhubungan dengan sang buah hati berjalan dengan sangat baik. Salah satunya ialah perawatan kulit yang mana sering kali buah hati kita berkeringat. Dengan timbulnya biang keringat tersebut akan membuat bentol para kulit bayi dan warna kemerah-merahan pada kulit bayi. Ternyata kulit juga merupakan salah satu bagian tubuh yang berfungsi atau berperan penting untuk system pertahanan tubuh bayi. Banyak sekali cara merawat kulit bayi agar tetap halus, sehat, putih dan lembut.

Pada kesempatan kali ini Blogger Banjarmasin ingin memberikan tips bagaimana mengatasi kulit bayi kering agar tetap sehat dan terawat dengan beberapa cara yang bisa anda coba langsung dirumah.

1. Mandikan bayi anda  menggunakan air hangat namun perlu diingat air harus sama sekali suhunya dijaga agar aman untuk anak anda dan menggunakan sabun dengan pH yang rendah yakni antara 4,5 sampai dengan 5. Perlu diingat jangan terlalu sering memandikan bayi anda ya normalnya 2 kali sehari sudah cukup.
2. Perlu diperhatikan apabila masih ada lapisan yang di namakan lapisan vermix caseosa di kulit bayi anda, maka janganlah anda menggosok kulit bayi anda, hal ini di karenakan lapisan tersebut mempunyai manfaat untuk melindungi kulit sensitive pada bayi.
3. Pada saat membilas harus dengan bersih dan pastikan tidak ada sisa sabun dan busa yang masih ada pada bayi anda.
4. Mengeringkan tubuh bayi anda dengan handuk yang halus dan lembut.
Teknik dalam pengeringan tubuh bayi dengan menggunakan handuk yakni dengan cara menepuk tubuh bayi dan di harapkan untuk tidak menggosok tubuh bayi dengan menggunakan handuk, hal ini di karenakan tubuh bayi masih sangat sensitif dan sangat berpotensi untuk iritasi.
5.Berikan bedak pada bayi anda agar semakin harum dan kering. Akan tetapi lebih baik pada leher, kel#min dan juga ketiak paha untuk tidak di beri bedak, hal ini di karenakan apabila bedak tersebut bercampur dengan keringat akan menimbulkan penyakit kulit yang tidak bagus untuk kulit bayi.
6. Setelah semua selesai sebaiknya gunakan pakaian pada bayi anda yang berbahan katun yang tentunya sangat lembut dan bisa menyerap keringat dan perlu di perhatikan juga untuk pakaian bayi juga harus longgar agar bayi bisa bergerak bebas tidak terkekang dalam pergerakannya.
7. Jika diperlukan gunakan body lotion , minyak telon, baby oil khusus bayi yang terpercaya seperti Zwitsal.

Semoga tips cara merawat kulit bayi diatas bermanfaat untuk mengatasi kulit bayi kering dan pelbagai permasalahan kulit buah hati anda lainnya.

Tidak ada komentar

Silahkan Berkomentar :)