6 Peralatan Fotografi yang Bisa Kamu Beli di Toko Kamera Jakarta Plaza Kamera


Toko Kamera Jakarta PLAZAKAMERA

Saat ini semakin banyak dijumpai orang yang hobi fotografi. Ada yang masih berbekal kamera smartphone, namun tidak sedikit pula yang sudah menggunakan kamera canggih yang dibeli di Toko kamera Jakarta Plaza Kamera. Menariknya lagi, hobi fotografi ini bisa dikembangkan menjadi profesi yang menghasilkan.

Apabila kamu ingin menjadikan hobi fotografi sebagai profesi yang menghasilkan, itu artinya kamu harus memiliki perlengkapan fotografi yang komplit. Peralatan-peralatan inilah yang nantinya akan membantu kamu menghasilkan jepretan yang lebih berkualitas.

Lantas apa saja peralatan fotografi yang sebaiknya kamu beli? Berikut ulasannya.

1.      Kamera DSLR Pro
Untuk menjadi fotografer profesional kamu membutuhkan peralatan yang memadai. Terutama perihal kamera ini kamu disarankan menggunakan kamera berspesifikasi tinggi. Kalau ingin hasil foto lebih ciamik, sebaiknya tidak menggunakan kamera entry level.

Kamera yang disarankan adalah kamera DSLR Pro level atau high-end dimana kamera sudah dibekali dengan sensor full-frame. Sensor ini mendukung kamu untuk mendapatkan foto yang hasilnya lebih berkualitas.

2.      Pilihan lensa yang lengkap
Agar hasil jepretan selalu bagus, pastikan kamu tidak cukup mengandalkan lensa kit atau lensa bawaan. Milikilah beberapa varian lensa, mulai dari lensa wide angle hingga lensa tele. Lensa lain yang disarankan adalah lensa fix, dimana lensa ini mempunyai ketajaman yang lebih maksimal daripada lensa vario.

Memiliki beberapa varian lensa akan memudahkan kamu ketika mengambil gambar. Terlebih ketika berada di luar ruangan.

3.      Filter lensa
Poin ini merupakan fitur pelengkap atau aksesoris, meski begitu keberadaan fitur ini cukup penting karena akan memaksimalkan hasil foto. Filter UV ialah filter standar yang mana berguna untuk melindungi lensa dari kotoran maupun goresan. Filter lainnya adalah filter CPL yang berfungsi menjadikan gambar lebih detail dan filter ND yang mampu meminimalisir intensitas cahaya yang masuk.

4.      Laptop canggih
Selain didukung kamera berspesifikasi tinggi, kamu juga membutuhkan laptop yang canggih untuk bisa mendapatkan hasil akhir yang semakin keren. Laptop ini nanti akan digunakan untuk mengedit foto melalui software editing, seperti Adope Photoshop.

Pilihlah laptop yang memiliki dapur pacu di atas 2,4 Ghz, kartu grafis setara Nvidia GeForce dan RAM minimal 4GB. Dengan laptop berspesifikasi tinggi ini kamu bisa melakukan aktivitas editing foto maupun video dengan mudah.

5.      Hardisk eksternal
Hasil jepretan kamera DSLR memiliki ukuran atau resolusi yang jauh lebih besar dibandingkan jepretan kamera biasa atau kamera smartphone. Itu artinya, sebagai seorang fotografer kamu membutuhkan ruang penyimpanan foto yang mumpuni. Apa lagi hasil foto di setiap sesi tidak cukup hanya beberapa foto, bahkan bisa puluhan hingga ratusan jepretan.

Oleh karena itu agar semua hasil jepretan bisa disimpan sebagai dokumentasi, pastikan kamu memiliki hardisk eksternal. Hardisk ini nantinya bisa dimanfaatkan untuk menyimpan semua file-file foto yang ada.

6.      Tripod
Tripod ini akan memudahkan kamu ketika mengambil foto. Terkadang hasil foto terlihat kabur akibat tangan bergerak ketika mengambil foto. Nah, untuk mengatasi vibrasi ketika mengambil foto, kamu bisa memanfaatkan tripod. Tripo akan membantu menempatkan kamera pada posisi yang stabil.

Demikianlah 6 peralatan fotografi yang harus kamu miliki jika berencana menjadikan hobi fotografi menjadi profesi fotografer profesional. Memang membutuhkan modal yang tidak sedikit, namun ketika kamu menjalaninya dengan niat yang serius, kamu sudah selangkah lebih dekat dengan predikat fotografer handal dan profesional. Perlengkapan fotografi tersebut bisa kamu dapatkan di toko kamera Jakarta Plaza Kamera.

Tidak ada komentar

Silahkan Berkomentar :)