Perhatikan 4 Hal ini saat Membeli Peralatan Bayi Baru Lahir!

Hal pertama yang dipikirkan para ibu hamil sesaat mengetahui kehamilannya adalah apa-apa saja yang dibutuhkan untuk peralatan bayi baru lahir. Jika ini kehamilan pertama Anda, pasti Anda lebih sibuk karena Anda mungkin masih menyimpan peralatan-peralatan bayi dari anak-anak sebelumnya, bukan?  

Peralatan Bayi Baru lahir

Dari sekian banyak peralatan bayi baru lahir, tentu saja pakaian bayi merupakan salah satu yang terpenting. Banyak di antara para ibu hamil terlalu bersemangat membeli pakaian bayi tanpa tahu apakah pakaian tersebut nantinya dapat dipakau atau tidak karena bayi terlanjut tumbuh besar.

1. Tentukan budget
Pertama-pertama, Anda harus menentukan berapa besar uang yang Anda alokasikan untuk pakaian bayi. Apabila Anda bingung, Anda dapat mengalokasikan uang sebesar Rp. 500.000,00 untuk pakaian bayi.

Jika para Anda ingin membeli pakaian bayi bermerk maka Anda cukup mengalokasikan uag sebesar Rp. 1.000.000,00. Pastikan Anda teguh dalam penentuan alokasi uang ini guna mencegah Anda menjadi lebih boros.

2. Sesuaikan dengan kebutuhan
Dalam membeli pakaian bayi tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhan bayi. Apabila ini kehamilan anak kedua Anda, maka sebagian pakaian bayi kakaknya masih dapat digunakan sehingga Anda hanya perlu membeli hal-hal lainnya. 

Namun, jika ini adalah kehamilan pertama, maka Anda harus membuat list yang akan dibeli. Oleh karena kemungkinan Anda akan mendapat hadiah dari orang-orang terdekat Anda karena ini kehamilan pertama, maka list Anda akan berkurang.

3. Tentukan ukuran dan model pakaian yang akan dibeli
Akan lebih baik jika Anda memilihkan bayi baru lahir Anda dengan pakaian bayi berukuran S dan M karena jika menggunakan ukuran baby born dijamin tidak bertahan lama. Sebagai informasi Anda, tubuh bayi pasti akan yang cepat tumbuh besar. 

Selain itu, saat membeli pakaian bayi pilihkan pakaian dengan model kancing dan pakaian dengan leher longgar untuk usia bayi diatas 3 bulan. Hal ini bertujuan agar bayi lebih bebas bergerak.

4. Jumlah baju yang akan dibeli
Baju kancing dan jumper suit lengan pendek sebanyak masing-masing 6 buah untuk ukuran S dan M. Baju kancing lengan panjang sebanyak masing-masing 3 buah untuk ukuran S dan M. Jumpersuit bayi lengan panjang sebanyak masing-masing 2 buah untuk ukuran S dan M. 
Celana panjang sebanyak 2 buah ukuran S dan 4 buah dengan ukuran M. Celana pendek sebanyak 1 lusin. Baju hangat sebanyak masing-masing 1 buah untuk ukuran S satu dan M. Kaos bayi pilih yang berbahan 100% cotton dan SNI sebanyak 6 buah dengan ukuran all size namun gunakan saat usia 2-6 bulan.

Semoga artikel ini menambah pengetahuan Anda. Jika Anda ingin melihat lebih banyak contoh pakaian atau peralatan bayi baru lahir lainnya, jangan ragu untuk menjadikan orami sebagai salah satu opsi Anda.

Tidak ada komentar

Silahkan Berkomentar :)